Geunaseh Ummi Konsolidasi Rapat Internal - WARTA GLOBAL ACEH

Mobile Menu

P E N D I D I K A N

Whatshop - Tema WhatsApp Toko Online Store Blogger Template

Pendaftaran

Klik

More News

logoblog

Geunaseh Ummi Konsolidasi Rapat Internal

Friday, September 13, 2024

Sigli - aceh.wartaglobal.id - Rapat kerja dan konsolidasi internal Tim Relawan Geunaseh Ummi dalam rangka pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pidie H. Sarjani Abdullah, SH dan Al Zaizi Umar yang diadakan di Aula kantor Partai Aceh ( PA ) di keuniree, jumat (13/09/2024),sore.

Hadir dalam acara rapat tersebut H.Sarjani Abdulah atau lebih dikenal dengan sapaan Abu Sarjani dan para ketua relawan yang berjumlah 130 orang terdiri dari ibu-ibu dari seluruh mukim yang ada di pidie kecuali perwakilan mukim dari 4 kecamatan yang tidak dapat hadir, dari ke 4 kecamatan tersebut yaitu, geumpang, mane, tangse dan laweung, dimana tiap -tiap mukim di wakili oleh satu orang ketua Geunaseh Ummi kecuali 5 mukim yang di hadiri oleh ketua dan wakil ketua.

Dalam acara tersebut Abu Sarjani menyampaikan visi misinya, ia mengtakan apabila kelak beliau memenangkan pilkada di Pidie salah satu progam utamanya ialah melaksanakan progam yang menyentuh langsung dengan perempuan, beliau juga akan melakukan Pemberdayaan politik perempuan.

" Pemilih perempuan lebih banyak dari pada pemilih lelaki,jadi kita harus benar-benar melibatkan perempuan ke dalam kancah politik, kami akan lakukan pemberdayaan perempuan semaksimal mungkin, yang perlu kita ingat selalu dalam kesuksesan seorang lelaki pasti ada perempuan yang hebat di belakangnya "ujar abu sarjani.

Di tempat yang sama Nursa'dah selaku moderator acara juga menyampaikan tujuan memilih Abu Sarjani adalah untuk merubah, membina dan melanjutkan yang telah tertunda yang pernah beliau kerjakan selama menjadi bupati Pidie dulu.

" Sebagaimana kita ketahui bahwa Abu Sarjani selama menjabat sebagai Bupati Pidie pernah membangun mesjid Al-falah kota sigli, namun mesjid itu belum sempat siap dikarnakan masa jabatan beliau telah usai, sekarang mari kita bahi lagi kesempatan untuk beliau selesaikan yang telah beliau bangun di periode sebelumnya namun sempat tertunda disebabkan masa jabatan beliau sudah habis ".ucap Nursa'adah.

Ketua tim Relawan Geunaseh Ummi Rohana yang di wakili oleh Elidawati selaku pengurus menyampaikan kepada seluruh Tim relawan Geunaseh Ummi yang hadir agar memaksimalkan perjuangan dalam merayu dan merangkul para pemilih terutama pemilih perempuan karna yang diperjuangkan sekarang merupakan kandidat yang memiliki misi satu hari satu ayat.

" Para ibu-ibu semua jangan memandangkan sepele dengan misi satu hari satu ayat, karna abu sendiri ingin ummat dekat dan cinta dengan Al-Qur'an, sekarang kalau kita mau kedepannya memiliki pemimpin yang baik, maka kita harus mencetak generasi yang cinta Al-Qur'an, supaya lahir dikemudian hari pemimpin yang cinta dengan Al-Qur'an " ujarnya.[WAHYU]

KALI DIBACA

No comments:

Post a Comment